
Banda Aceh, 21/4/25, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banda Aceh Menerima kunjungan dari komisi II Dewan Perwakilan Daerah Kota (DPRK) Banda Aceh Dalam rangka Rapat Terkait Dengan Laporan Keterangan Pertanggujawaban (LKPJ), Kunjungan Tersebut langsung di sambut oleh Kepala Pelaksana BPBD Kota Banda Aceh Teuku Syahluna Polem, S.sos., M.Si.
laporan yang disampaikan kepala Pelaksana BPBD kepada DPRK mengenai penyelenggaraan pemerintahan selama satu tahun anggaran atau akhir masa jabatan. Laporan ini berfungsi untuk mempertanggungjawabkan penggunaan anggaran dan menginformasikan kinerja perangkat daerah. Rapat ini melibatkan berbagai pihak dari Bidang Umum, Pencegahan Dan Kesiapsiagaan (PK), Kedaruratan Dan Logistik(KL), serta Bidang Rehab Rekon (RR).
Sehabis Rapat tersebut Kepala Pelaksana BPBD Kota Banda Aceh membahas isu isu terkait Penaggulangan Bencana yang ada di Kota Banda Aceh.